Iseng-iseng baca berita pagi di internet, ada satu artikel yang menarik perhatian saya. Dalam artikel tersebut ditulis mengenai jam-jam tubuh melakukan detoksifikasi atau pembuangan racun. Seperti yang kita ketahui, saat ini kita tidak bisa bebas dari bahan kimia yang masuk ke tubuh baik melalui makanan atau minuman yang bisa berupa penyedap rasa, bahan pengawet atau perasa makanan dan sejenisnya maupun karena alam tempat kita tinggal semakin hari semakin kotor oleh polusi yang kemudian kita hisap melalui pernafasan.
Racun-racun yang masuk ke tubuh kita ternyata oleh tubuh kemudian dikeluarkan lagi melalui proses detoksifikasi. Jadi tubuh kita memiliki mekanisme sendiri untuk mengeluarkan racun. Tetapi mekanisme detoksifikasi ini menurut penelitian memiiki waktu sendiri, jadi tidak setiap saat tubuh melakukan proses detoksifikasi. Dan waktu untuk melakukan detoksifikasi ini ternyata adalah malam hari. Oleh karena itu para ahli kesehatan selalu menganjurkan untuk tidak begadang, tidur cukup pada waktunya sehingga tubuh dapat melakukan proses detoksifikasi.
Berikut adalah jam-jam tubuh melakukan proses detoksifikasi.
Pk 21.00 – 23.00 :
Saat ini tubuh membuang zat-zat tidak berguna dan beracun di bagian sistem antibodi (kelenjar getah bening). Selama waktu ini sebaiknya dilalui dengan suasana tenang atau mendengarkan musik.
Bila saat itu kita masih berada dalam posisi tidak santai, sibuk mengerjakan tugas, bermain game atau yang lainnya, maka dapat berdampak negatif bagi kesehatan.
Saat ini tubuh membuang zat-zat tidak berguna dan beracun di bagian sistem antibodi (kelenjar getah bening). Selama waktu ini sebaiknya dilalui dengan suasana tenang atau mendengarkan musik.
Bila saat itu kita masih berada dalam posisi tidak santai, sibuk mengerjakan tugas, bermain game atau yang lainnya, maka dapat berdampak negatif bagi kesehatan.
Pk 23.00 – dini hari pk 01.00 :
Saat proses de-toxin di bagian hati, proses ini berjalan optimal jika kita berada dalam kondisi tidur pulas.
Pk 01.00 – 03.00 :
Proses de-toxin di bagian empedu, juga berlangsung dalam kondisi tidur.
Pk 03.00 – 05.00 :
De-toxin di bagian paru-paru. Sebab itu akan terjadi batuk yang hebat bagi penderita batuk selama durasi waktu ini. Karena proses pembersihan (de-toxin) telah mencapai saluran pernafasan, maka tak perlu minum obat batuk agar supaya tidak merintangi proses pembuangan kotoran.
Pk 05.00 – 07.00 :
De-toxin di bagian usus besar, harus buang air di kamar kecil.
Pk 07.00 – 09.00 :
Waktu penyerapan gizi makanan bagi usus kecil, harus makan pagi. Bagi orang yang sakit sebaiknya makan lebih pagi yaitu sebelum pk 6:30. Makan pagi sebelum pk 7:30 sangat baik bagi mereka yang ingin menjaga kesehatannya.
Bagi mereka yang tidak makan pagi harap merubah kebiasaannya ini, bahkan masih lebih baik terlambat makan pagi hingga pk 9-10 daripada tidak makan sama sekali.
Tidur terlalu malam dan bangun terlalu siang akan mengacaukan proses pembuangan zat-zat tidak berguna.
Selain itu, dari tengah malam hingga pukul 04.00 dini hari adalah waktu bagi sumsum tulang belakang untuk memproduksi darah.
Sebab itu, tidurlah yang nyenyak dan jangan begadang! Berikan waktu istiraahat yang cukup bagi tubuh agar bisa melakukan proses detoksifikasi. Sering begadang dan tidur terlalu malam dapat menyebabkan gangguan keseimbangan dan metabolisme tubuh, dan jika proses detoksifikasi tidak berjalan dapat mengakibatkan kanker dan kerusakan organ tubuh.
Sumber: http://www.bebaspantas.com/
No comments:
Post a Comment
Ooh...come on...give me your comment...