DDR4 LEBIH CEPAT LIMA KALI DARI DDR2

Tidak lama lagi, kita bisa memiliki komputer dengan kecepatan lima kali lebih tinggi daripada yang bisa kita miliki saat ini. Dengan gabungan prosesor sekelas Core i7 atau Quad Core, sistem kecepatan memori (RAM) yang semula pada level DDR3 bakal ditingkatkan menjadi DDR4.  Dengan peningkatan kecepatan memori seperti itu tentunya kemampuan komputer kita pun akan meningkat.


DDR3 sebetulnya masih merupakan versi memori yang termasuk baru saat ini yang tentu saja kemampuannya lebih tinggi daripada DDR2 dengan kecepatan maksimal 2133 MHz... bandingkan dengan DDR2 yang hanya memiliki kecepatan hingga 800 Mhz.

DDR4 ternyata bisa melampaui kecepatan DDR3 tersebut. DDR4 bisa menghasilkan kecepatan maksimum hingga 4,266 Mhz dan minimum 2.133 MHz.

Wakil Presiden US Modular Bill Gervasi membenarkan pengembangan DDR4. Menurut dia, tidak ada yang bakal membayangkan performa DDR4 di masa depan. "Namun, produk anyar ini dibanderol mahal dan tidak praktis bagi pengguna umum," ujarnya seperti dikutip dari Softpedia, Senin (23/8).

Ketidakpraktisan yang dimaksud adalah tegangan standar memori DDR3 akhirnya akan berakhir. Beberapa chip memori DDR4 awal akan dibuat dengan pabrikasi 32 nm atau 36 nm.

JEDEC, organisasi pengembang standar piranti mikroelektronik AS, mengharapkan produk contoh dari jenis memori baru ini akan dimulai tahun 2011 untuk pasokan industri. DDR4 bakal hadir dengan kontroler memori yang sesuai dan OS yang bereda. Sementara produksi massal sebenarnya dijadwalkan pada tahun 2015.

Suka dengan artikel ini...?  Boleh vote dengan mengklik icon berikut...





No comments:

Post a Comment

Ooh...come on...give me your comment...

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...